Komitmen Berantas Peredaran Narkoba, Lapas Purwokerto Adakan Tes Urine bagi Petugas dan WBP

    Komitmen Berantas Peredaran Narkoba, Lapas Purwokerto Adakan Tes Urine bagi Petugas dan WBP
    Komitmen Berantas Peredaran Narkoba, Lapas Purwokerto Adakan Tes Urine bagi Petugas dan WBP

    PURWOKERTO - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Purwokerto mengadakan pemeriksaan tes urine bagi seluruh Petugas dan sampling WBP sebagai bentuk komitmen dalam memberantas peredaran Narkoba. Pelaksanaan kegiatan bertempat di Lobby Lt.1 Gedung Utama Lapas Purwokerto, pada (05/11/2024).

    Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan yaitu memberantas peredaran narkoba dan pelaku penipuan dengan berbagai modus di Lapas dan Rutan.

    Kepala Lapas Kelas IIA Purwokerto, Andi Wijaya Rivai, turut mengikuti kegiatan ini.
    Pada kesempatan itu, Andi Wijaya Rivai mengatakan bahwa tes urine ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mendeteksi penyalahgunaan narkoba secara dini.

    "Kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan bersih dari narkoba. Tes urine ini menjadi salah satu upaya konkrit kami dalam memberantas narkoba, sekaligus mendukung visi pemerintah dalam melawan penyalahgunaan narkotika di semua lini, " ujarnya.

    Proses pemeriksaan tes urine dilakukan sesuai prosedur, dengan pengawasan ketat untuk memastikan hasil yang akurat dan jujur.

    Dengan adanya kegiatan tes urine ini, Lapas Kelas IIA Purwokerto berkomitmen untuk terus berupaya memperkuat integritas serta mewujudkan lingkungan yang sehat dan aman dari pengaruh narkoba, baik untuk Pegawai maupun WBP.

    (Humas Lapas Purwokerto)

    jawa tengah banyumas lapas purwokerto terkini berita utama banyumas terkini https://purwokerto.lapasnews.com/komitmen-berantas-peredaran-narkoba-lapas-purwokerto-adakan-tes-urine-bagi-petugas-dan-wbp
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Implementasikan 13 Program Akselerasi Menteri...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Purwokerto Adakan Kerjasama dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Jelang Nataru Pusziad Gelar Latihan Terpadu Bahaya Bahan Peledak & Nuklir Biologi Kimia Bersama Bandara Internasional Soekarno-Hatta
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Kapusjianstralitbang TNI Buka Rapat Evaluasi Litbang TNI TA 2024

    Ikuti Kami