PURWOKERTO - Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIB Purwokerto terus menggelorakan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Semangat yang dimiliki Tim Pembangunan Zona Integritas Lapas Narkotika Kelas IIB Purwokerto dalam mewujudkan WIlayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani dibuktikan dengan melakukan studi tiru ke Lapas Perempuan (LPP) Semarang dimana pada tahun 2020 pernah meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Rabu (30/11/2022).
Kegiatan studi tiru yang dipimpin Plt. Kepala Lapas Narkotika Purwokerto, Kusbiyantoro, bertujuan mengetahui lebih mendalam terkait Pembangunan Zona Integritas di Lapas Perempuan Semarang untuk bisa direplikasikan di Purwokerto.
Baca juga:
Rudi Tingkatkan Mutu Pendidikan Batam
|
Sesampainya di LPP Semarang, Tim terkagum dengan suasana yang terkesan humanis. Hal ini membuat Tim sangat antusias untuk memanfaatkan kesempatannya meninjau infrastruktur, sarana prasarana dan melihat lebih dekat metode pelayanan serta Inovasi-inovasi yang di bangun.
Kusbiyantoro menyampaikan apresiasinya atas kesempatan belajar yang diberikan Lapas Perempuan Semarang.
"Kami ingin belajar lebih banyak lagi terkait pembangunan ZI dari para ahlinya, dan kami juga ingin mengetahui apa saja poin kunci keberhasilan LPP meraih predikat WBBM, " tuturnya.
Sementara itu, Endang Budiarti selaku Ketua ZI Lapas Perempuan Semarang berbagi pengalaman seputar proses membangun Zona Integritas di Lapas Perempuan Semarang hingga bisa meraih Predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
"Terima kasih Bapak beserta jajaran sudah mempercayai kami untuk berbagi ilmu dalam Pembangunan ZI. Monggo tanyakan saja semua hal yang ingin diketahui dan mereplika layanan kami yang menurut Bapak Ibu bisa direplika di Lapas Narkotika Purwokerto, " tuturnya.
(N.Son/***)